Cinta Monyet, Jangan Berani Kalau Belum Siap
Dan pada Waktu SMA gue juga pernah merasakan yang namanya cinta monyet namun untuk kali ini hubungan kami berlangsung agak lama, saking lamanya akhirnya gue ditinggalkan.
Kalau boleh dibilang Sebenarnya gue bukanlah orang yang sangat membutuhkan perhatian dari seorang wanita, sampai sekarang pun umur saya hampir 20 tahun dan gue belum merasakan hasrat yang menggebu gebu untuk mendapatkan seorang kekasih.
pernah gue berfikir apakah ada yang salah dengan diri gue, kok gue beda dengan teman-teman yang lain yang selalu saja berusaha mencari pasangan seolah olah gak bisa hidup tanpa wanita, tapi gue yakin kok kalau itu cuma masalah waktu saja. jika sudah tiba saatnya harus memiliki pasangan nanti juga akan datang dengan sendirinya.
Dan gue juga memiliki kepercayaan yang kuat "semua orang diciptakan berjodoh, dan kalau sudah jodoh gak akan kemana-mana", gue gak pingin repot repot mengejar ngejar wanita yang belum tentu jadi jodoh gue, buang-buang tenaga aja gue pikir, bagi gue "Cinta yang sempurna datang tanpa harus repot mencari".
jadi menurut gue ada beberapa hal yang harus dipersiapkan sebelum kita mendapatkan Cinta Sejati atau Jodoh,
1. Siapkan diri sendiri sebelum mencari pasangan
banyak orang yang terlalu sibuk dengan mencari pasangan namun ia lupa melihat dirinya sendiri apakah siap atau tidak untuk menerima pasangan, mempunyai pasangan bukan hanya sekedar buat mencari kemudian mendapatkan dan selesai, lalu apa gunanya mencari kesana kemari hanya berakhir begitu saja cuma karena kita tidak siap dengan diri kita sendiri, yang gue maksud tidak siap adalah Soal kematangan emosi bagaimana kita bersikap dan mengendalikan Ego kita. lebih baik dewasakanlah diri kita dan siapkan diri sebelum membina sebuah hubungan.
2. Jangan Melulu soal kecantikan wajah
gak bisa dipungkiri bahwa kita pasti mencari orang yang sesuai dengan keinginan kita, Pastinya harus cantik wajahnya, tapi tidak hanya cantik yang diperlukan tapi juga hati, hati yang baik itu lebih penting, memang tidak mudah untuk mencari pasangan dengan tidak melihat dari fisiknya dulu tapi seiring berjalannya waktu kalian akan belajar mana yang bisa disebut "Cantik" dan yang disebut "Cantik luar dalam".
3. Orang Tua harus selalu dinomersatukan
ketika seseorang sudah memiliki pasangan sering kali dia mementingkan pacarnya daripada orang lain, jangankan teman-temannya bahkan orang tuanya kadang ia nomerduakan, jujur saja itulah yang terjadi dulu ketika gue punya seorang pacar. selalu dia yang gue utamakan, apapun yang ia katakan selalu gue usahakan , sedangkan orang yang melahirkan dan mengasuh gue sejak kecil, Gue nomerduakan. semoga itu tidak terjadi pada kalian.
4. financial juga penting
"jangan berani-berani macarin anak orang kalau kita gak bisa buat dia bahagia", ketika kita memutuskan untuk berpacaran dengan seseorang dengan kata lain kita siap secara financial untuk mencukupi kebutuhannya, untuk para remaja diluar sana pesan saya "Berpikirlah dua kali sebelum kalian berpacaran, untuk jajan kalian saja masih minta orang tua jangan belagu buat ngasuh anak orang".
"Mencari pasangan yang sempurna itu gak akan mungkin tapi mencari pasangan yang tepat itu mungkin"
0 komentar: